Story
Kampusnya Anak Muda

Kampusnya Anak Muda

Kampus kami sesuai judulnya, muda dan dipenuhi anak anak muda. Semua jajaran. Dari rektornya bang @chairul_hudaya hingga para staff. Semua anak muda. Sehingga pergerakannya cepat, luwes dan visioner. Sederhananya, boleh lah kami sebut ngebUTS. Ya, kami menghasilkan inovasi, karya, pengajaran dengan konsep itu. ngebUTS.

Tim kami di Bidang Riset dan Inovasi sebelumnya ada di level lembaga yakni LPPM. Agar semakin ngebUTS maka dibentuk lah bidang riset ini, langsung di bawah koordinasi Wakil Rektor, dan semua anak muda. Ada 3 anak muda yg menjadi direktur di dalam struktur kami. Direktur Riset, Pak Lalu Suhaimi (berhalangan foto), Direktur Pengabdian (Pak Reza, yg berjas dan ganteng persis dibelakang saya) dan Direktur IT, Pak Widi (dibelakang bagian kanan foto bersebelahan dg Pak Reza, gagah). Masing2 direktur memiliki subdit juga anak muda. Kebetulan berhalangan hadir, ada Pak Syarief di HKI, Pak Alam di Pengembangan Desa. Anak muda lainnya adalah staff penting di dalam tim ini, dua org di kiri kanan saya, Indah dan Erly keduanya full of charge diurusan administrasi dan backup tim. Mas Jul (belakang yg berkecamata and cool) bagian dari Tim IT urusan aplikasi, maintenance dan semuanya. Dibantu oleh Ihwan dan para mahasiswa magang ada Aulia (yg paling kanan kacamata, dkk). Ada Wana (kiri foto) dan Andi (baju putih belakang saya) juga magang, membantu di tim riset dan pengabdian.

Inilah kampus muda @universitasteknologisumbawa ketika dinamika pemerintahan baru saja bertransformasi dg para milenialnya. Kampus muda kami, sudah lebih dulu melakukannya. Pergerakan kami ngebUTS namun tetap dg prinsip Membumi dan Mendunia. Membumikan manfaat untuk sekitar, menggaungkan ke dunia prestasi dan capaian kami yg berdaya saing global.
U.

@warek3.uts
#kampusmuda#uts#membumimendunia#ayokeuts#wr3uts#adventure

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *